Canon Pixma MP287 merupakan salah satu printer All in One besutan Canon. Printer jenis ini banyak dipergunakan di perkantoran, karena selain bentuknya yang terbilang ramping Canon MP287 juga cukup membantu dalam urusan kantor ketika membutuhkan scan copy dokmen yang tanggung, misalnya hanya beberapa lembar. Jangan paksakan Canon MP287 untuk mem -photo copy dokumen yang banyak, jika memaksa resiko tanggung sendiri :)
Seperti halnya trauble pada canon iP2770, Canon MP287 pun memerlukan reset ketika muncul error yang ditandai dengan pesan yang tampil dimonitor dengan tulisan "
Ink Absorber Is Almost Full" atau led printer menyala seperti normal tapi ketika hendak melakukan print out tiba-tiba nyala bergantian dengan led resume atau muncul pesan "
error 5B00".
Seperti biasa, untuk melakukan reset pada printer jenis canon, ada dua langkah yang harus ditempuh. Pertama; jadikan printer dalam keadaan servis mode, dan Kedua baru pergunakan resetter printer canon MP287.
Untuk menjadikan printer Canon MP287 dalam keadaan servis mode, caranya sedikit berbeda dengan printer canon iP2770 pada jumlah tekan tombol resume/stop yaitu 6 kali bukan 5 kali seperti canon iP2770, coba ikuti langkah berikut :
- Matikan printer jika printer sudah dalam keadaan hidup
- Biarkan kabel power maupun kabel USB tetap terpasang
- Tekan dan tahan tombol resume, kemudian tekan dan tahan tombol power tanpa melepas tombol resume, hingga led menyala hijau (2 tombol terpencet semua)
- Sekarang lepaskan jari anda dari tombol resume tetapi tombol power jangan di lepas, tahan terus tombol powernya.
- Pada posisi jari masih menekan tombol power, tekan tombol resume sebanyak 6 kali, maka led akan menyala hijau dan orange bergantian.
- Jika anda menekan tombol power lebih dari 6 kali biasa printer mati. Jika hal ini terjadi, lepaskan semua kabel yang berhubungan dengan printer, diamkan printer beberapa saat, baru nyalakan kembali. Ulangi langkah servis mode, hati-hati jangan melakukan kesalahan yang sama :)
- Setelah tombol power ditekan 6 kali lepaskan kedua tombol secara bersamaan.
- Maka kemudian printer canon MP287 anda berada dalam keadaan servis mode dan siap untuk direset.
- Dalam keadaan servis mode, komputer anda akan mendeteksi adanya hardware baru, abaikan saja atau cancel juga boleh.
Setelah printer dalam keadaan servis mode, barulah anda bisa menggunakan software resetter MP287. Berikut langkah-langkah mereset printer canon MP287 :
- Download reseter Canon MP287 pada halaman berikut. Saya sertakan beberapa ressetter printer Canon. jika tidak bisa dengan risetter pertama gunakan resetter kedua, anda tidak akan kesulitan sebab tampilan antarmukanya sama.
- Download disini resetter pertama, resetter kedua.
- Pastikan printer anda dalam keadaan servis mode pada langkah diatas jangan dimatikan.
- Masukkan beberapa lembar kertas kedalam paper tray printer canon MP287 anda.
- Jalankan aplikasi reseter printer Canon MP287, dengan meng klik 2 kali pada file exe -nya.
- Pada jendela software, Lihat bagian "Ink Absorber Counter", klik "MAIN" pilih "Main&Platen"
- Klik "Set" dan tunggu beberapa saat.
- Klik tombol EEPROM maka printer akan mencetak 1 lebar kertas yang berisi tulisan hasil reset.
- Matikan printer kemudian nyalakan kembali dengan cara normal atau seperti biasa.
Dengan langkah-langkah tersebut, jika printer anda tidak memiliki masalah lain maka printer sudah normal kembali dan bisa dipergunakan seperti biasa.
(cakra)
Comments[ 0 ]
Posting Komentar