Mungkin anda sering bertanya-tanya, mengapa si A dalam waktu singkat usahanya berkembang begitu pesat? Atau si B dalam waktu singkat punya cabang begitu banyak? Jawabannya adalah karena faktor kali (multiplier effect). Usaha yang lambat biasanya karena sistimnya masih menggunakan faktor penjumlah misalnya 2 + 2 = 4, 4 + 4 = 8, 16 + 16 = 32. Ini juga bisa maju, tapi agak lebih lambat. Tapi bila Anda punya usaha yang memiliki faktor kali akan jadi seperti ini: 2 x 2 = 4, 4 x 4 = 16, 16 x 16 = 256. Jauh lebih besar hasilnya.
Anda mungkin sudah mengetahui Jeff Bezos salah satu orang terkaya di Amerika saat ini dan dia meraihnya dalam waktu kurang dari 10 tahun. Dan dia ini merupakan pendiri situs belanja buku di internet 'Amazon.com' yang menjual buku secara online kepada para pelanggan di seluruh dunia. Dalam waktu singkat Amazon telah menyaingi toko buku terbesar di Amerika yang sudah berdiri puluhan tahun, Barnes and Noble. Perkembangan bisnis di internet ini patut kita cermati dan tanggapi sebab peluangnya sangat besar.
Atau dalam usaha eceran dan retail, adan pasti mengenal Alfa Mart yang dalam waktu relatif singkat, Alfa Mart mampu menyaingi jumlah cabang Indomaret yang sudah lebih lama di bisnis ini. Dengan agresif mereka terus membuka cabang dengan cara waralaba yang lebih fleksibel, dengan cara bila si calon partner itu hanya punya lahan dan bangunan tanpa modal kerja, Alfamart siap mengisi barang.
Semua perkembangan usaha yang mereka peroleh tersebut, disebabkan karena mereka telah mengetahui, memahami dan mengaplikasikan faktor kali yang telah mereka temukan, sehingga hasilnya kita sendiri bisa melihatnya sekarang.
Penggunaan faktor kali tidak melulu untuk tujuan bisnis saja. Seorang dosen yang biasanya hanya bisa berbicara di depan mahasiswa bisa menggunakan media lain untuk meraih audiens yang lebih besar. Misalnya dengan menulis buku, mengadakan seminar, membuat kaset/CD, membuat situs internet, siaran di TV atau radio, dan lain sebagainya.
Intinya adalah bagaimana dalam meningkatkan usaha kita selalu mencari faktor kali. Namun tidak semua orang mampu menyadari dan memahami, sebenarnya faktor kali apa yang harus di pergunakan untuk mengembangkan usaha kita.
Untuk menginsfirasi faktor kali yang cocok dengan usaha kita, ebook berikut layak untuk anda baca. Ebook ini berisi beberapa studi kasus tentang bagaimana orang-orang sukses meraih kesuksesan mereka, dan faktor kali apa yang mereka pergunakan. Ebook ini akan memberikan anda sudut pandang baru tentang dunia usaha anda saat ini sehingga anda mungkin menemukan, metode baru untuk mengembangkan usaha anda. Anda bisa memperoleh ebook bisnis faktor kali ini secara gratis melalui
halaman berikut.
(cakra)
Comments[ 0 ]
Posting Komentar