Ternyata cara install Android di komputer atau laptop itu banyak caranya pamiarsa... :) Beberapa waktu lalu saya pernah share pengalaman tentang cara install Android di komputer atau laptop dengan menggunakan SDK Manager, anda bisa melihatnya di halaman berikut. Dan kali ini, saya akan share kembali pengalaman cara install Android di PC dengan menggunakan software VirtualBox.
Bagi anda yang suka dengan aplikasi atau apps android, ternyata kita juga bisa menikmatinya dengan menggunakan komputer. Menginstall Android di komputer, pada dasarnya adalah membuat virtual android pada komputer supaya aplikasi androdi bisa berjalan pada komputer. Seperti yang kita ketahui, apps android awalnya hanya bisa berjalan pada smartphone android, dan kebanyakan dari apps tersebut tidak memiliki aplikasi yang memiliki installer untuk versi PC, namun dengan membuat sebuah virtual android pada PC, aplikasi-aplikasi tersebut bisa kita gunakan pada komputer.
Dengan menggunakan software VirtualBox, kita bisa menginstall Android 4.2 atau Android jelly bean pada komputer. Android merupakan software berbasis Linux ini dengan kata lain merupakan OS open source, sehingga kita bisa menginstallnya pada komputer secara gratis dan legal.
Jika Anda tertarik untuk mengetahui cara instal Android 4.2 di Laptop atau Komputer, coba anda simak langkah-langkah berikut ini:
Pertama; silahkan download dan instal Oracle VM VirtualBox, untuk mendapatkannya anda bisa mengunjungi halaman berikut.
Kedua; download Android x86 4.2 Emulator System Image gratis di
halaman berikut. Anda juga bisa mengunjungi developer intel untuk mendapat file ini gratis pada
halaman berikut.
Ketiga; Buka aplikasi VirtualBox dan pilih New. Pada kotak dialog masukkan nama Anda, selanjutnya pada halaman opsi, pilih opsi berikut;
Type: Linux
Versi: Other Linux
Kemudian selanjutnya pilih Next
Keempat; Pada halaman selanjutnya, masukkan ukuran memori yang anda inginkan, minimum memori untuk jellybean adalah 512Mb. Kemudian pilih Next.
Kelima; halaman selanjutnya anda harus membuat virtual hard drive. Anda bisa memilih VDI dan pilih fixed (tetap) atau dynamically (dinamis) untuk menciptakan virtual drive. Mininimal ruang kosong adalah 1GB untuk keperluan instalasi.
Kenam; Selanjutnya pilih perangkat virtual dan memilih pengaturan, lakukan pemilihan berikut;
- Storage lalu Storage Tree lalu Empty- Pada saat bagian atribut pilih file ISO Android 4.2 yang sudah di download lalu klik ok.
Ketujuh; Selanjutnya jalankan virtual Android dan pilihlah Instal Android-x86 ke hard disk.
Kedelapan; Halaman berikutnya pilih Create/Modify Partitions.
Kesembilan; Pada halaman berikutnya membuat partisi bootable primer baru dan kemudian pilih Write. Sesudah proses ini selesai pilih quit.
Kemudian install android di sda1 dan pilih jenis ext3, dan pilih yes untuk menginstal grub.
Terakhir Setelah menginstal hapus live ISO yang ada di VirtualBox kemudian reboot. Dan sekarang Anda dapat masuk ke boot ke Android 4.2.2 dan dapat melakukan pengaturan sendiri.
Memang cara ini sedikit lebih rumit dibandingkan menggunakan sdk manager, namun hasil yang kita dapat cukup memuaskan. Selanjutnya silahkan anda download aplikasi atau apps android yang ingin anda install di komputer anda.
(cakra)
Comments[ 0 ]
Posting Komentar